• BERANDA
  • BERITA
  • RUBAH DESAIN, NABASAH TABUNGAN JUNIOR CIMB NIAGA DIHARAPKAN MENINGKAT

RUBAH DESAIN, NABASAH TABUNGAN JUNIOR CIMB NIAGA DIHARAPKAN MENINGKAT

Memilih SpongeBob Squarepants karena banyak digemari. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Jika produk bisa memiliki keterikatan emosional dengan konsumennya, besar kemungkinan produk itu akan selalu diingat dan laris manis. Itulah alasan bagi PT Bank CIMB Niaga Tbk. merubah tampilan desain kartu debit tabungan junior-nya.

Produk tabungan junior CIMB Niaga tersebut secara resmi menampilkan dua desain tokoh kartun SpongeBob Squarepants. Nasabah tabungan junior yang berusia di bawah umur 18 tahun pun dimungkinkan untuk memilih kartu yang disukai. Sebelumnya, desain tabungan junior sama dengan tabungan X-Tra.

Menurut Ferdy Sutrisno, Direktur Retail Banking & Syariah CIMB Niaga, agar perubahan desain ini bisa sampai ke segmen pasar yang dituju, maka pihaknya bakal melakukan roadshow ke beberapa daerah.

Ditambahkan, tabungan junior CIMB Niaga memiliki beragam keunggulan, mulai dari bebas biaya administrasi hingga biaya kartu debit bulanan. Lalu, ada juga asuransi jiwa karena kecelakaan, baik untuk anak maupun orang tuanya.

Uang pertanggungannya sendiri dua kali saldo rata-rata harian rekening atau maksimal dengan uang pertanggungan sebesar Rp 200 juta, dengan syarat minimal saldo rata-rata harian Rp 500 ribu pada bulan terakhir sebelum terjadinya risiko kematian.

Bagi nasabah kartu debit tabungan junior dimungkinkan juga melakukan transaksi di setiap merchant yang berlogo MasterCard di seluruh dunia. Namun, dengan catatan, limitnya dibatasi sesuai dengan umur penabung.

Misal, batas maksimal transaksi nasabah berusia lebih dari 12 tahun sebanyak Rp 2 juta per hari. Sedangkan, nasabah dengan usia kurang dari 12 tahun sebatas Rp 1 juta per hari. Sementara untuk tarik tunai, nasabah usia 12 tahun ke atas bisa menarik tunai sampai Rp 1 juta per hari. Adapun nasabah dengan usia 12 tahun ke bawah, maksimal tarik tunainya sebesar Rp 250 ribu per hari.

Ferdy Sutrisno berharap dengan tampilan baru dan keunggulan-keunggulan tersebut, jumlah nasabah tabungan juniornya akan meningkat signifikan. (BB/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

PERKUAT POSISI, VIVERE GANDENG STEELCASE INC.
BERITA

PERKUAT POSISI, VIVERE GANDENG STEELCASE INC.

(Berita-Bisnis) - Guna memberikan pilihan beragam terhadap para pelanggannya, PT Vivere Multi Kreasi sukses menggandeng Steelcase Inc. yang dikenal sebagai...
JOYDAY RAMAIKAN PENTAS BISNIS ES KRIM
BERITA

JOYDAY RAMAIKAN PENTAS BISNIS ES KRIM

(Berita-Bisnis) - Tiga tahun silam, Euromonitor melansir sebuah pernyataan yang sesungguhnya menggembirakan bagi para pelaku usaha es krim di Indonesia....
KYRIAD GELAR SOFT OPENING KYRIAD MURAYA HOTEL ACEH
BERITA

KYRIAD GELAR SOFT OPENING KYRIAD MURAYA HOTEL ACEH

(Berita-Bisnis) - Seperti yang telah direncanakan, manajemen perhotelan Kyriad Hotel Indonesia akhirnya resmi menambah portofolionya di ranah bisnis hospitality di...
AKTIVASI DIGITAL DORONG PENJUALAN MINUTE MAID NUTRIBOOST
BERITA

AKTIVASI DIGITAL DORONG PENJUALAN MINUTE MAID NUTRIBOOST

(Berita-Bisnis) - Upaya PT Coca-Cola Amatil Indonesia untuk mengakselerasi penjualan Minute Maid Nutriboost lewat aktivasi digital bertajuk MIX ENAXX WAVE...
DONGKRAK NILAI TAMBAH CIFEST WALK CIKARANG, ISPI BUKA MATADOR WATERPARK
BERITA

DONGKRAK NILAI TAMBAH CIFEST WALK CIKARANG, ISPI BUKA MATADOR WATERPARK

(Berita-Bisnis) - Di mata PT ISPI Pratama (ISPI Group), kelengkapan fasilitas disadari merupakan keniscayaan bagi sebuah kawasan hunian. (lebih…)
TOKOPUPUK.NET BERENCANA MENAMBAH VARIAN PRODUK
BERITA

TOKOPUPUK.NET BERENCANA MENAMBAH VARIAN PRODUK

(Berita-Bisnis) - Setelah sukses memasarkan 1,2 juta kilogram pupuk non subsidi ke seluruh Nusantara pada tahun lalu via situs tokopupuk.net,...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia