• BERANDA
  • BERITA
  • SETELAH INDIGO BEKASI, PRIORITAS LAND KENALKAN AIRIA RESIDENCE TIGARAKSA

SETELAH INDIGO BEKASI, PRIORITAS LAND KENALKAN AIRIA RESIDENCE TIGARAKSA

Direncanakan meluncur pada medio Maret 2014. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Diklaim mengusung konsep air sekaligus berada di depan jalan utama di Tigaraksa, Tangerang, PT Prioritas Land Indonesia berniat menghadirkan kawasan hunian baru bernama Airia Residence.

Di sisi lain, Airia Residence seluas 30 hektar tersebut juga bakal dilengkapi dengan danau buatan dan jogging track.

Menurut Marcellus Chandra, Presiden Direktur Prioritas Land Indonesia, biaya pembangunan Airia Residence (di luar investasi lahan) diperkirakan akan menelan dana sebanyak Rp 600 miliar.

Adapun landed house yang dibangun diproyeksikan mulai dari tipe 90 meter persegi, 105 meter persegi hingga 120 meter persegi (luas tanah).

Prioritas Land Indonesia sendiri berancang-ancang meluncurkan Airia Residence pada medio Maret mendatang dengan banderol harga senilai Rp 400 juta sampai Rp 800 juta per unitnya.

Diketahui, Airia Residence nantinya bakal terdiri dari empat klaster dengan kapasitas 1.800 unit hunian. Dan, masing-masing klaster itu (Valencia, Victoria, Vishera, Virelles) memiliki total 450 unit.

Sebelumnya, pada medio November tahun lalu, Prioritas Land Indonesia pun telah mengumumkan rencana pembangunan Indigo @ Bekasi yang mencakup empat menara apartemen dengan nilai investasi kurang lebih Rp 800 miliar.

Indigo @ Bekasi yang akan menggelar groundbreaking pada pertengahan tahun ini berdiri di atas lahan seluas 1,4 hektar serta mencakup 3.400 unit apartemen. Akan tetapi, pada tahap pertama, Prioritas Land Indonesia hanya akan menawarkan satu menara apartemen terlebih dahulu, yaitu Twin Leaf setinggi 29 lantai dengan kapasitas 950 unit.

Jauh sebelumnya, Prioritas Land Indonesia telah memperkenalkan dua menara apartemen bernama Tower Lucia dan Tower Khan di kawasan Majestic Point Apartment yang berlokasi di Serpong. (BB/as/Luki)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

KIPRAH INTIKERAMIK DI BISNIS HOSPITALITY
BERITA

KIPRAH INTIKERAMIK DI BISNIS HOSPITALITY

(Berita-Bisnis) - Sulit untuk dibantah, senyum sejatinya menghampiri wajah para petinggi PT Intikeramik Alamasri Industri Tbk, pertengahan pekan lalu.  (lebih…)
SOLL MARINA BANGUN HOTEL SOLL MARINA SERPONG
BERITA

SOLL MARINA BANGUN HOTEL SOLL MARINA SERPONG

(Berita-Bisnis) - Persaingan bisnis hotel di kawasan Serpong dipastikan bakal semakin tajam seiring rencana PT Soll Marina untuk membangun Hotel...
HADIRKAN FORMAT BARU, MATAHARI BUKA HYPERMAT DI BIG MALL SAMARINDA
BERITA

HADIRKAN FORMAT BARU, MATAHARI BUKA HYPERMAT DI BIG MALL SAMARINDA

(Berita-Bisnis) - Diklaim sebagai gerai terluas di luar Pulau Jawa, PT Matahari Putra Prima Tbk hari ini resmi membuka gerai...
KEMBANGKAN USAHA MITRA BINAAN, PHAPROS SALURKAN Rp 3 MILIAR
BERITA

KEMBANGKAN USAHA MITRA BINAAN, PHAPROS SALURKAN Rp 3 MILIAR

(Berita-Bisnis) - Guna mengembangkan usaha koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) binaannya, PT Phapros Tbk resmi menyalurkan dana pinjaman sebanyak...
PERLUAS BASIS NASABAH, BRI DUKUNG IIFF 2013
BERITA

PERLUAS BASIS NASABAH, BRI DUKUNG IIFF 2013

(Berita-Bisnis) - Sepanjang tahun lalu, total penyaluran kredit PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk tercatat mencapai Rp 361,26 triliun. (lebih…)
TINGKATKAN PELAYANAN ARUS MUDIK, KOMO MILIK JASA MARGA HADIR
BERITA

TINGKATKAN PELAYANAN ARUS MUDIK, KOMO MILIK JASA MARGA HADIR

(Berita-Bisnis) - Seperti halnya tahun-tahun sebelumnya, PT Jasa Marga (Persero) Tbk kembali menyiapkan dua unit kendaraan multi purpose truck yang...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia