MASKOOL.IN INCAR MALAYSIA DAN SINGAPURA

Pionir situs diskon harian khusus pria di Indonesia. (Foto: Ist)

(Berita-Bisnis) – Sejak pertama kali eksis di dunia maya dengan konsep fast fashion sale pada medio Agustus tahun lalu, situs e-commerce berlabel Maskool.in yang dibesut PT Rocktokom yang berbasis di kawasan Cipete Utara, Jakarat Selatan, rupa-rupanya memperlihatkan pertumbuhan yang signifikan.

Alhasil, pada medio Febuari lalu, Rocktokom memperoleh investasi dari Indonesian Starup Incubator Firm bernama PT Grupara Adva Informatech yang populer dengan label Grupara Inc.

Menurut Ilham Syafrialdi, Chief Executive Officer Maskool.in, bermodalkan investasi yang signifikan tersebut, pihaknya ingin melakukan ekspansi ke Malaysia dan Singapura dalam waktu segera.

Ditambahkan, Maskool.in adalah sebuah situs e-commerce produk fasyen khusus pria yang menawarkan diskon hingga 80 persen. Dan, sampai saat ini, Maskool.in merupakan pionir situs diskon harian khusus pria di Indonesia.

Rocktokom menyatakan Maskool.in menawarkan beragam produk pria (kemeja, celana, jaket, kaos, topi, aksesoris) yang mencakup lebih dari 20 brand, antara lain, Monstore, Pot Meets Pop, Zevin, Koala Authentic, Lighthouse, Drei, dan Vission Mission.

Lebih dari itu, Rocktokom juga menegaskan Maskool.in fokus kepada penjualan beragam produk off-seasons dan diskon.

Adapun untuk kenyamanan pelanggannya, selain tidak membatasi minimum oder, Maskool.in juga memberikan jaminan penukaran barang dalam tempo tujuh hari (sejak barang diterima) bila pelanggan tidak cocok atau tidak puas terhadap barang yang diterima.

Grupara Inc sendiri adalah badan investasi dalam teknologi yang berada dalam naungan Medco Group serta bergerak secara independen. Selain di Maskool.in, Grupara Inc juga telah berinvestasi di Gravira.com.

Di samping itu, Grupara Inc pun sudah menginisiasi program Freeware yang memberikan kesempatan bagi perusahaan yang berbasis teknologi untuk memperoleh ruang kantor gratis dan tanpa syarat yang memberatkan di markas Grupara Inc yang teletak di kawasan Jl. Ampera, Jakarta Selatan. (BB/as/Christov)

Bagikan :
Iklan Bawah

Baca Juga

ASTRA OTOPARTS BUKA SHOP&BIKE PERDANA DI CILEDUG
BERITA

ASTRA OTOPARTS BUKA SHOP&BIKE PERDANA DI CILEDUG

(Berita-Bisnis) - Menyusul kesuksesan pengembangan lebih dari 300 gerai Shop&Drive, PT Astra Otoparts Tbk mencoba menjajal peruntungan barunya lewat kehadiran...
KEREK OKUPANSI, MAVEN SEDIAKAN VOUCHER MENGINAP MURAH DI INDOMARET
BERITA

KEREK OKUPANSI, MAVEN SEDIAKAN VOUCHER MENGINAP MURAH DI INDOMARET

(Berita-Bisnis) -  PT Maven Sukses Mandiri sepertinya tidak kekurangan akal untuk meningkatkan jumlah tamu yang menginap di hotel yang dikelolanya....
TEMPO LANSIR HEMAVITON C1000+COLLAGEN
BERITA

TEMPO LANSIR HEMAVITON C1000+COLLAGEN

(Berita-Bisnis) - Diklaim merupakan minuman kesehatan pertama di Indonesia yang menggabungkan dua manfaat sekaligus, yakni menjaga daya tahan tubuh sekaligus...
RECRUITMENT STRATEGIES
EVENT

RECRUITMENT STRATEGIES

KIAT MENARIK TALENT TERBAIK UNTUK MENDUKUNG ORGANISASI KITABy MITRA KELOLA INSANI (lebih…)
SWAN GRUP RILIS 6 DESAIN PERHIASAN TERBARU
BERITA

SWAN GRUP RILIS 6 DESAIN PERHIASAN TERBARU

(BeritaBisnis) - Menyambut tahun yang baru, produsen perhiasan dan jaringan ritel perhiasan berlian Swan Group, meluncurkan enam konsep perhiasan berlian...
GANDENG ACCOR, ANGKASA PURA I BANGUN IBIS JUANDA AIRPORT DAN IBIS MAKASSAR AIRPORT
BERITA

GANDENG ACCOR, ANGKASA PURA I BANGUN IBIS JUANDA AIRPORT DAN IBIS MAKASSAR AIRPORT

(Berita-Bisnis) - Dengan menggandeng manajemen perhotelan Accor, PT Angkasa Pura (AP) I akan membangun dua hotel Ibis di bandara internasional...

Berita-Bisnis.com hadir untuk menyemarakkan dinamika dunia bisnis Indonesia.

Dinamika Dunia Bisnis Indonesia